Pelatihan Pembuatan Game Sederhana bagi Guru-Guru TK ABA Ngabean
Keywords:
Scratch;, Kompetensi Digital Guru;, Pembelajaran Interaktif;Abstract
Pendidikan memiliki peran krusial dalam membentuk masa depan generasi muda, terutama di tengah perubahan cepat di era digital. Guru memegang peran penting dalam memastikan bahwa siswa tidak hanya memahami materi pelajaran, tetapi juga memperoleh keterampilan hidup yang relevan dengan tuntutan kehidupan sehari-hari. Pelatihan ini adalah meningkatkan kompetensi digital guru, khususnya dalam pemanfaatan Scratch untuk pembelajaran yang interaktif dan kreatif. Scratch, sebagai aplikasi pemrograman visual, dirancang untuk mempermudah pembelajaran dasar-dasar pemrograman, terutama bagi pemula dan anak-anak. Melalui blok-blok pemrograman visual, pengguna dapat membuat proyek-proyek interaktif, animasi, dan permainan. Scratch menjadi sarana inspiratif untuk kreativitas, pengembangan kemampuan pemecahan masalah, dan mendorong inovasi dalam proses pembelajaran. Pelaksanaan kegiatan ini menghadapi beberapa tantangan, termasuk kurangnya pemahaman guru terhadap teknologi. Solusi yang diusulkan melibatkan kegiatan pelatihan yang fokus pada penggunaan teknologi bagi guru di TK ABA Ngabean, dengan harapan meningkatkan pemahaman mereka terhadap sistem komputer dan penerapan teknologi dalam pembelajaran. Dengan demikian, pengabdian Masyarakat ini ini bertujuan menggali potensi Scratch sebagai alat pembelajaran dalam pembuatan game sederhana yang mendukung perkembangan digital guru dan mendorong inovasi dalam pendidikan anak usia dini
References
Y. Anis, A. B. Mukti, and S. Mulyani, “Pelatihan Pemrograman Scratch Bagi Guru-Guru Sd Islam Al Madina Semarang,” vol. 6, no. 2023, 2023, [Online]. Available: http://jurnal.umb.ac.id/index.php/
D. Pratiwi, M. Najih, T. Siswanto, and I. Mardianto, “Pelatihan Media Pembelajaran Google Apps Dan Scratch Untuk Guru Di Masa Pandemi Covid-19,” J. Abdimas BSI J. Pengabdi. Kpd. Masy., vol. 5, no. 2, pp. 195–202, 2022, doi: 10.31294/jabdimas.v5i2.11529.
K. Y. Wulandari et al., “JURNAL PENDIDIKAN DAN PEMBELAJARAN SAINS INDONESIA Evaluasi Peningkatan Kemampuan Guru dalam Penggunaan Media Pembelajaran IPA ( Aplikasi Scratch ),” vol. 6, pp. 162–169, 2023.
M. Isnaini et al., “Pemanfaatan Aplikasi Scratch Sebagai Alternatif Media Belajar Siswa ‘Z Generation’ Untuk Guru-Guru Sdn 1 Labuapi,” SELAPARANG J. Pengabdi. Masy. Berkemajuan, vol. 5, no. 1, p. 871, 2021, doi: 10.31764/jpmb.v5i1.6554.
A. Chasannudin, L. Nuraini, and N. A. Luthfiya, “Pelatihan Aplikasi Scratch Untuk Meningkatkan Kemampuan Computational Thinking Pada Guru,” Kifah J. Pengabdi. Masy., vol. 1, no. 2, pp. 153–168, 2022, doi: 10.35878/kifah.v1i2.502.
N. Nafiah, S. Ghufron, P. Mariati, and A. Ruliansyah, “Pelatihan Dan Pendampingan Guru Sekolah Dasar Dalam Pembuatan Media Interaktif Berbasis Digital Aplikasi Scratch,” Indones. Berdaya, vol. 4, no. 1, pp. 19–28, 2022, doi: 10.47679/ib.2023372.
G. B. Indrawan, I. G. Andiani Octavia, G. Arya Ardivan Pratama Saputra, I. G. Krishna Adi, I. G. Lanang Agung Andrayuga, and L. Joni Erawati Dewi, “Pelatihan scratch programming untuk anak-anak SD Umeanyar,” Unri Conf. Ser. Community Engagem., vol. 3, pp. 235–241, 2021, doi: 10.31258/unricsce.3.235-241.
et al., “PELATIHAN PENGENALAN CODING BAGI GURU SD MENGGUNAKAN SCRATCH Jr,” J. Pengabdi. Pada Masy. METHABDI, vol. 2, no. 2, pp. 117–119, 2022, doi: 10.46880/methabdi.vol2no2.pp117-119.
S. Tajuddin, N. Anoegrajekti, S. G. Attas, and I. R. Bahtiar, “Peningkatan Kompetensi Pembuatan Media Pembelajaran Berbasis Scratch Bagi Guru-guru Bahasa Indonesia Kabupaten Cianjur,” vol. 4, no. 4, pp. 2594–2599, 2023.
Downloads
Published
Issue
Section
License
Copyright (c) 2023 lisna, Dewi Soyusiawaty, Imam Ramadhan, Intan Hapsari

This work is licensed under a Creative Commons Attribution-NonCommercial 4.0 International License.