Meningkatkan Minat Literasi Studi Tokoh Dalam Membangun Generasi Berkarakter

Authors

DOI:

https://doi.org/10.32528/jpmi.v10i1.1882

Keywords:

adaptasi teknologi, literasi, kemampuan literasi

Abstract

Minat literasi generasi era digitalisasi menjadi tantangan bagi semua pendidik maupun orang tua. Anak-anak lebih senang menggunakan handphone bukan untuk literasi namun untuk bermain game dan menonton youtube. Kecanduan mereka terhadap handphone berdampak pada karakter baik di sekolah, di rumah maupun di lingkungan masyarakat. Kegiatan pengabdian ini berusaha untuk merubah perilaku anak-anak dan mengajak mereka semua untuk mencintai literasi. Khususnya literasi studi tokoh Islam sebagai figur teladan dalam berperilaku. Metode pelaksanaan adalah pendidikan di sekolah. Tahap pertama persiapan kunjungan dan dilanjutkan melakukan pre test pada siswa. Tahap kedua sosialisasi menarik minat literasi, tata cara literasi dan literasi studi tokoh. Tahap ketiga post test menggali minat dan potensi siswa berliterasi. Tahap keempat, pendampingan pada siswa terkait dengan literasi studi tokoh Islam dengan mengenalkan pendiri Muhamamdiyah, pendiri NU, tokoh-tokoh Islam lainnya dan tokoh pendidikan. Tahap kelima, evaluasi kegiatan pelaksanaan mulai pertama sampai akhir. Hasil kegiatan ini merubah pola pikir siswa menjadi cerdas, tokoh Islam sebagai figur berkarakter yang perlu ditiru dan diteladani akhlaknya, kecerdasannya, dan perjuangannya. Akhirnya siswa dituntut untuk mengikuti keteladanan tokoh yang kuat dan tangguh serta mampu mengimplementasikan dalam kehidupan sehari-hari.

Author Biography

Hairul Huda, Universitas Muhammadiyah Jember

References

Manfaat Mengenali Tokoh-Tokoh Muslim Klasik dan Kontemporer (2024) Penjaja Kata. Available at: https://penjajakata.com/blog/4-manfaat-mengenali-tokoh-tokoh-muslim-klasik-dan-kontemporer/.

Tips Meningkatkan Minat baca (no date) Perpustakaan Universitas Brawijaya. Available at: https://lib.ub.ac.id/berita/5-tips-meningkatkan-minat-baca/.

Ahmad, S., Kristiawan, M., Tobari, T., & Suhono, S. (2017) ‘Desain Pembelajaran SMA Plus Negeri 2 Banyuasin III Berbasis Karakter Di Era Masyarakat Ekonomi ASEAN’, Iqra (Educational Journal), 2(2), pp. 403–432.

Devega, E. (2017) TEKNOLOGI Masyarakat Indonesia: Malas Baca Tapi Cerewet di Medsos, KOMINFO. Available at: https://www.kominfo.go.id/content/detail/10862/teknologi-masyarakat-indonesia-malas-baca-tapi-cerewet-di-medsos/0/sorotan_media#:~:text=Fakta pertama%2C UNESCO menyebutkan Indonesia,1 orang yang rajin membaca!

Fadhol (2020) Pengertian Literasi Menurut Para Ahli, Tujuan, Manfaat, Jenis dan Prinsip, SEVIMA Education Platform For Universities. Available at: https://sevima.com/pengertian-literasi-menurut-para-ahli-tujuan-manfaat-jenis-dan-prinsip/.

Faizah, Utama Dewi, dkk (2017) Panduan Gerakan Literasi Sekolah di Sekolah Dasar (Pertama; K. Wiedarti, Pangesti & Laksono, Ed.). Jakarta: Direktoray Jendral Pendidikan Dasar dan Menengah Kementrian Pendidikan dan Kebudayaan.

Kementerian Pendidikan (2023) ‘Cara Meningkatkan Literasi Pada Siswa’, Inpsektorat JenderalKementerian Pendidikan, Kebudayaan, Riset, dan Teknologi Republik Indonesia.

Linsia, R. W. (2022) ‘Wajib Batasi dan Kontrol Tontonan Anak’, Radar Jember. Available at: https://radarjember.jawapos.com/pendidikan/791119707/wajib-batasi-dan-kontrol-tontonan-anak.

Purwo, S. (2017) ‘Peran Gerakan Literasi Sekolah dalam Pembelajaran Kreatif-Produktif di Sekolah Dasar’, STKIP PGRI Trenggalek, 3(1), pp. 85–103.

Saryono, Djoko, dkk (2017) Literasi Baca Tulis. Jakarta: Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan.

Slameto (2003) Belajar dan Faktor-faktor yang mempengaruhinya. Jakarta: Rineka Cipta.

Published

2024-06-30