Pojok Literasi Perempuan sebagai Program Pemberdayaan Masyarakat RW 04 Dalam Upaya membangun Desa Cerdas di Desa Cikidang Lembang

Authors

  • Hanggita Putri Ayu Rengganis Universitas Wanita Internasional
  • Susi Oktavia Hidayah Universitas Wanita Internasional
  • Nurjamilah Universitas Wanita Internasional

DOI:

https://doi.org/10.32528/jpmi.v10i2.2639

Keywords:

Pemberdayaan gender, literasi digital, kesehatan reproduksi, ppk ormawa

Abstract

Pojok Literasi Perempuan adalah program inovatif yang diinisiasi melalui Program Penguatan Kapasitas Organisasi Mahasiswa (PPK ORMAWA) dengan fokus pada pemberdayaan gender di Desa Cikidang. Tujuan dari program ini adalah untuk meningkatkan akses perempuan terhadap pendidikan dan teknologi, serta memberdayakan mereka dengan pengetahuan tentang Kesehatan reproduksi, parenting dan literasi keuangan digital. Untuk mengatasi masalah ini, metode yang diterapkan adalah penyelenggaraan berbagai kegiatan edukatif dan pelatihan berbasis literasi yang melibatkan generasi muda dan ibu rumah tangga secara aktif. Kegiatan yang dilaksanakan meliputi seminar kesehatan reproduksi, workshop keuangan digital, serta pelatihan parenting berbasis teknologi. Hasil dari pengabdian ini menunjukkan peningkatan pengetahuan peserta terkait literasi digital, kesadaran akan pentingnya pendidikan, serta kemampuan memanfaatkan teknologi secara optimal untuk kehidupan sehari-hari. Program ini berhasil mematahkan beberapa mitos yang selama ini menjadi penghambat kemajuan perempuan desa dan diharapkan dapat diadaptasi di komunitas lain

References

Liu, J., Liu, X., & Ding, M. The Impact of a Positive Discipline Group Intervention on Parenting Self-Efficacy among Mothers of Young Children. Frontiers in Public Health, 12, 1461435.

Miglani, K., & Kaur, M. (2023). Kesetaraan Gender: Kunci Kesuksesan Bangsa. Tinjauan Ilmu Sosial Asia. https://doi.org/10.51983/arss-2023.12.1.3288.

Nasionalita, K., & Nugroho, C. (2020). Indeks Literasi Digital Generasi Milenial di Kabupaten Bandung. Jurnal Ilmu Komunikasi, 18(1), 32–47. https://doi.org/10.31315/jik.v18i1.3075

Ozili, P. K. (2018). Impact of digital finance on financial inclusion and stability. Borsa Istanbul Review, 18(4), 329-340.

Rohman, A. (2013). Apakah Pendidikan Memberdayakan Perempuan Indonesia?. Jurnal Hukum & Humaniora . https://doi.org/10.2139/ssrn.2367284 .

Tirado, V., Chu, J., Hanson, C., Ekström, A. M., & Kågesten, A. (2020). Barriers and facilitators for the sexual and reproductive health and rights of young people in refugee contexts globally: A scoping review. PloS one, 15(7), e0236316.

Published

2024-12-30