Infeksi Parasitik Cacing dan Dampak Positif pada Penyakit Metabolik: Diabetes Melitus Tipe 2

Authors

  • Hendra Kurniawan Universitas Muhammadiyah Jember
  • Suryani Tan Universitas Trisakti

Keywords:

anti inflamasi, cacing, diabetes melitus tipe 2, parasit

Abstract

Tingginya prevalensi infeksi parasitik cacing masih menjadi masalah kesehatan global. Daerah dengan iklim tropis dan subtropis khususnya di area dengan sanitasi buruk menjadi tempat terdistribusinya infeksi ini. Tinjauan literatur ini akan membahas sisi lain infeksi parasit cacing dengan kaitannya dalam modifikasi respon imun yang mengarahkan pada kondisi anti-inflamasi. Inflamasi dalam paradigma umum yang selama ini kita ketahui hanya terbatas pada tanda-tanda seperti kemerahan, bengkak, panas, dan nyeri. Namun lebih lanjut, inflamasi ternyata juga dapat diartikan sebagai suatu kondisi dimana sitokin pro-inflamasi terakumulasi pada organ-organ metabolik yang lazim ditemui pada kondisi obesitas. Kondisi inilah yang nantinya dapat berujung pada resistensi insulin yang merupakan kunci penting untuk perkembangan menuju diabetes melitus tipe 2. Parasit cacing merupakan pemicu kuat sistem imun tipe 2 terutama dalam hal aktivasi sel T helper 2 (Th2) yang memproduksi sitokin anti-inflamasi. Kondisi anti-inflamasi terkait infeksi parasit cacing akhirnya dapat dimaknai sebagai efek protektif cacing terhadap ganguan-gangguan metabolik seperti diabetes melitus tipe 2. Tinjauan literatur lebih lanjut sangat diperlukan untuk dapat mengarahkan pada penelitian di area ini secara komprehensif, khususnya pemanfaatan parasit cacing dan/atau produk yang dihasilkannya untuk pengembangan keilmuan yang juga dapat dimanfaatkan dalam bidang ilmu keperawatan.

References

Allen JE, M. R. (2011) ‘Diversity and dialogue in immunity to helminths’, Nat Rev Immunol, 11:375–388.

Allen JE, S. TE (2014) ‘Host protective roles of type 2 immunity: parasite killing and tissue repair, flip sides of the same coin’, Semin Immunol, 26:329–340.

Arrizky, M. H. I. A. (2021) ‘Faktor Risiko Kejadian Infeksi Cacingan’, Jurnal Medika Hutama, 02 No 04.

Gregor, M. F. and Hotamisligil, G. S. (2011) ‘Inflammatory Mechanisms in Obesity’, Annual Review of Immunology, 29(1), pp. 415–445. doi: 10.1146/annurev-immunol-031210-101322.

Hotez PJ, Brindley PJ, Bethony JM, King CH, Pearce EJ, J. and J. (2008) ‘Helminth infections: the great neglected tropical diseases’, Clin Investig., 118:1311–1.

Jenkins SJ, A. J. (2010) ‘Similarity and diversity in macrophage activation by nematodes, trematodes, and cestodes’, J Biomed Biotechnol, 2010:26260.

de Luca C, O. J. (2008) ‘Inflammation and insulin resistance’, FEBS Lett, 582:97–105.

Maizels RM, McSorley HJ, S. D. (2014) ‘Helminths in the hygiene hypothesis: sooner or later?’, Clin Exp Immunol, 177, pp. 38–46. doi: 10.1111/cei.12353.

Pullan RL, Smith JL, Jasrasaria R, B. S. (2014) ‘Global numbers of infection and disease burden of soil transmitted helminth infections in 2010’, Parasit Vectors, 7:37.

Ramlo-Halsted BA, E. S. (1999) ‘The natural history of type 2 diabetes. Implications for clinical practice’, Prim Care, 26:771–789.

de Ruiter, K. et al. (2017) ‘Helminths, hygiene hypothesis and type 2 diabetes’, Parasite Immunology, 39(5), pp. 1–11. doi: 10.1111/pim.12404.

Taylor MD, LeGoff L, Harris A, Malone E, Allen JE, M. R. (2005) ‘Removal of regulatory T cell activity reverses hyporesponsiveness and leads to filarial parasite clearance in vivo’, J Immunol, 174:4924–4.

Turner JD, Jackson JA, Faulkner H, et al (2008) ‘Intensity of intestinal infection with multiple worm species is related to regulatory cytokine output and immune hyporesponsiveness’, J Infect Dis, 197:1204–1.

Wiria, A. E. et al. (2015) ‘Infection with soil-transmitted helminths is associated with increased insulin sensitivity’, PLoS ONE, 10(6), pp. 1–11. doi: 10.1371/journal.pone.0127746.

Downloads

Published

2024-04-24

Issue

Section

Articles